
SuaraBatam.id - Kementerian Keuangan kembali membuka pendaftaran program beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) tahap 2 pada tahun 2022.
LPDP adalah sebuah lembaga pengelola dana abadi untuk mendanai beasiswa yang berada di bawah pengawasan Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Pendaftaran beasiswa LPDP tahap 2 sudah dibuka 4 Juli 2022 sampai 5 Agustus 2022 dengan rangkaian proses seleksi hingga diperoleh Awardee terpilih akan berlangsung sampai 11 November 2022.
link pendaftaran resmi LPDP dan panduan resmi LPDP dapat diakses melalui website resmi LPDP Kementerian Keuangan.
Ketentuan umum dan teknis dalam kebijakan beasiswa LPDP tahap 2 tahun ini dapat diakses melalui website resmi Kemenkeu yang diantaranya mencakup program beasiswa afirmasi, beasiswa targeted, dan beasiswa umum.
Berikut jadwal pendaftaran Beasiswa LPDP tahap 2 2022
- Pendaftaran Beasiswa: 4 Juli - 5 Agustus 2022
- Seleksi Administrasi: 8-19 Agustus 2022
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 22 Agustus 2022
- Seleksi Bakat Skolastik: 29 Agustus - 10 September 2022
- Pengumuman Hasil Seleksi Bakat Skolastik: 15 September 2022
- Seleksi Substansi: 26 September 0 4 November 2022
- Pengumuman Hasil Seleksi Substansi: 11 November 2022
Alur Pendaftaran Beasiswa LPDP 2022
- Pertama melakukan pendaftaran secara online melalui situs pendaftaran Beasiswa LPDP, https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/
- Kemudian melengkapi dan mengunggah semua dokumen yang yang menjadi syarat pendaftaran.
- Pastikan melakukan submit aplikasi pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran.
- Pastikan dokumen-dokumen pendukung seperti Surat Rekomendasi, Surat Keterangan atau yang sejenis dibuat/diterbitkan pada tahun 2022
(informasi detail terkait dokumen dapat dilihat pada booklet atau buku panduan masing-masing program).
LPDP menyediakan program beasiswa magister/doktor untuk putra-putri terbaik Indonesia dan mendukung program beasiswa lainnya dari Kementerian/ Lembaga terkait.
Proses seleksi ini dilakukan secara daring atau luring, atau gabungan daring dan luring (hybrid) menyesuaikan kebijakan pemerintah tersebut.
Baca Juga: Penting Banget! Perhatikan 4 Hal Ini Saat Bikin Esai untuk Lamar Beasiswa LPDP 2022
Seluruh proses seleksi beasiswa LPDP ini dilakukan dengan prinsip, good governance, transparan, akuntabel, anti-diskriminasi, dan anti-KKN.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Dorong Akses Pendidikan Local Hero, Pertamina Berikan Beasiswa Sebagai Bentuk Apresiasi
-
Cari Program Beasiswa untuk Wanita Di Bidang STEM? Ini Daftar Lengkapnya!
-
Perusahaan Teknologi Ini Berikan Beasiswa ke Siswa-Siswi SMK IT
-
Berminat Kuliah di Meksiko? Cek Informasi Beasiswanya di Sini!
-
Inspiratif! Awardee Beasiswa U-go X Inotek Kelompok UNY Gelar Kegiatan Proyek Sosial
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Jokowi 'Menghilang' di Sidang Perdana Gugatan Esemka dan Ijazah Palsu, Pengacara Buka Suara
-
5 Rekomendasi Smartwatch Harga di Bawah Rp 500 ribuan, Terbaik April 2025
-
Klaim Pemerintah Soal LG Batalkan Investasi Rp130 T, Rosan: Kami yang Putus!
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Merosot Jadi Rp1.969.000/Gram Hari Ini
-
Daftar 12 Provinsi Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Tahun Ini
Terkini
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan
-
BRI Dukung Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Tembus Pasar Global
-
Catatkan Prestasi Gemilang, Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional