SuaraBatam.id - Puluhan orang berunjuk rasa di Holywings Batam, Selasa (28/6/2022) malam. Kejadian itu tepat saat band Noah manggung di bar yang terletak di kawasan Harbourbay tersebut.
Demontrasi terjadi pada pukul 21.00 WIB ini, dimulai dengan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.
Puluhan massa aksi bernama Brigade Nusantara (Brinus) Batam itu tiba-tiba dikejutkan dengan kejaran dari puluhan orang diduga oknum pengamanan berpakaian bebas.
Beberapa orang terlihat akan menghampiri massa aksi juga terlihat membawa kayu, sembari mengejar massa aksi yang masih melantunkan lagu Indonesia Raya.
"Mau ngapain kalian woi, pergi kalian dari sini," teriak oknum pengaman tersebut.
Kejaran dan teriakan dari massa yang diduga dikerahkan oleh pihak Holywings, lantas membuat massa aksi ketakutan dan bubar menyelamatkan diri.
Aksi saling kejar antar kedua massa sempat terjadi, dan membuat kehebohan yang menarik perhatian pengunjung Harbourbay.
Sebelumnya, menjelang penampilan Noah, Holywings Batam juga sempat dikejutkan dengan kedatangan puluhan petugas DPM-PTSP dan Satpol PP Kota Batam, guna melakukan pengecekan perizinan.
Managemen Holywings Batam tetap memastikan bahwa Noah tetap akan tampil dalam pertunjukan yang dijadwalkan terlaksana, Selasa (28/6/2022) malam.
Baca Juga: Tak Ada Lagi Ingar Bingar Live Music, Begini Kondisi Dua Holywings di Bandung Usai Ditutup Sementara
"Tidak masalah, agenda kita Noah malam ini pun akan berjalan sesuai rencana," ujar Manajer Operasional Holywings Batam, Aru Rahman, Selasa (28/6/2022).
Kepala Bidang Perizinan DPMPTSP Batam, Teddy Nuh menjelaskan kedatangan pihaknya guna melakukan pengecekan izin usaha hingga izin minuman beralkohol, yang terdaftar dari Bea Cukai dan OSS DPM-PTSP.
Dalam hasil pemeriksaan, pihaknya menyatakan bahwa Holywings Batam belum memiliki izin dasar, walau pihaknya tidak menjelaskan secara rinci mengenai izin dasar yang dimaksud.
Kontributor : Partahi Fernando W. Sirait
Berita Terkait
-
Kejari Batam: Kasus TPPO dan PMI Ilegal Marak, Lima Hingga Sepuluh Perkara Tiap Bulan
-
5 Motor Bekas Retro Mirip Vespa Ariel Noah, Harga Mulai 6 Jutaan Cocok untuk Kaum Mendang-mending
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
Belasan Nyawa Melayang di Galangan Kapal PT ASL Shipyard: Kelalaian atau Musibah?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen