
SuaraBatam.id - Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Guntur Romli menasihati Ustaz Yusuf Mansur agar sebaiknya tak perlu berurusan dengan Pilpres 2024 dan fokus menyelesaikan sejumlah kasus yang dihadapinya.
Hal tersebut terkait kabar Ustaz Yusuf Mansur mendukung Anies Baswedan pada Pemilihan Presdien (Pilpres) 2024.
“Urus saja kasusmu!" ujar Guntur Romli yang disampaikan melalui kanal Youtube Cokro TV dengan tajuk "Yusuf Mansur, Kasus Penipuan & Dukung Anies Capres 2024"
Guntur Romli menduga, Ustaz Yusuf Mansur tengah kebingungan untuk menuntaskan sejumlah kasus-kasusnya akhir-akhir ini.
Sebab itu, kata Guntur Romli, Ustaz Yusuf Mansur mencari suaka politik pada momentum Pilpres 2024 dengan mendukung Anies Baswedan.
Guntur Romli menduga, ada siasat yang sedang dijalankan ustaz tersebu sampai mengapa mendukung Anies Baswedan pada Pilpres 2024.
"Bisa jadi dengan mendukung Anies Baswedan buat 2024, Yusuf Mansur sedang mencari cantolan politik baru untuk buat kedepan untuk menghadapi kasus-kasusnya," tutur Guntur Romli, dikutip Hops.ID pada Senin, 27 Juni 2022.
Membahas Masalah Bisnis Ustaz Yusuf Mansur yang Bawa-bawa Agama
Dalam video itu, Guntur Romli menerangkan perihal bahayanya berbisnis dengan menggunakan kedok agama.
Baca Juga: Wirda Mansur Mengaku Pernah Bertemu BTS Tapi Tak Kenal, Warganet Sebut Halu
Bagi politikus lulusan Pesantren itu, menjual agama untuk kepentingan pribadi sangatlah buruk dan justru merusak.
Lebih-lebih kata Guntur Romli, manakala hal itu dilakukan oleh oknum yang diduga adalah seorang ulama, kiyai atau pengasuh pondok pesantren.
Melansir Hops.id---jaringan suara.com, sebelumnya, Guntur Romli berkomentar melalui media sosial twitternya soal Ustaz Yusuf Mansur.
"Pake agama sebagai kedok menipu & melindungi diri, kalau ini benar, mau sampe kapan dibiarkan makan banyak korban?" tulis Guntur Romli di Twitter pada Kamis, 23 Juni 2022.
Selanjutnya, Guntur Romli menerangkan, Ustaz Yusuf Mansur tergolong pendakwah yang lihat memainkan politiknya.
Pada momentum Pilpres 2019 silam, Ustaz Yusuf Mansur diterangkan kerap mencuri-curi peluang maupun kesempatan untuk terlibat dalam kampanye pasangan calon Jokowi-Ma’ruf Amin.
Sedangkan menjelang Pilpres 2024, kata Guntur Romli, Ustaz Yusuf Mansur bakal merapat mendukung Anies Baswedan.
"Yusuf Mansur memang lihai cari cantolan politik, 2019 mepet-mepet ke kamera dukung Jokowi, 2024 mau dukung Anies,” kata Guntur Romli.
Berita Terkait
-
Ngaku Sedih Jasa Jokowi Dilupakan, Elite PDIP Ultimatum Luhut: Setop Bermain Playing Victim!
-
Luhut Curhat Jasa Jokowi Dilupakan, PDIP Tembak Balik: Dia yang Berkhianat!
-
Luhut Sedih Jasa Jokowi Dilupakan, PDIP: Dia yang Lupa Jasa Ibu Mega Demi Kepentingan Keluarga
-
Gibran Masih Singgung Soal Pemecatan dari PDIP, Guntur Romli Beri Balasan Menohok: Masih Sakit Hati?
-
Paspampres Ringkus Mahasiswa Pendemo Gibran di Blitar, Guntur Romli: Ini Ancaman Serius Demokrasi!
Terpopuler
- Gesit dan Irit, 5 Rekomendasi Mobil Mungil Mulai Rp 40 Jutaan untuk Pemula
- Pemain Keturunan Rp52,14 Miliar Follow Timnas Indonesia: Saya Sudah Bicara dengan Pelatih Kepala
- Lupakan Vario! 5 Rekomendasi Motor Gagah Harganya Jauh Lebih Murah, Tenaganya Bikin Ketagihan
- 1 Detik Main di Europa League, Dean James Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia
- 3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
Pilihan
-
Memanas! Penggugat Wanprestasi Mobil Esemka Pertanyakan Bukti Video PT SMK
-
Lancar Bahasa Indonesia dan Jawa, Brandon Scheunemann Keturunan Mana?
-
Manajer Ungkap Dua Lawan 'Mudah' Timnas Indonesia di Babak Keempat
-
Babak Baru Kasus Mobil Esemka: PT SMK Hadirkan Bukti Video Pabrik, Tolak Pemeriksaan Setempat
-
Ole Romeny Terancam Absen, PSSI Kebut Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung?
Terkini
-
BRILiaN Way, Transformasi Culture Menuju One of The Most Profitable Bank in Southeast Asia
-
Saham BBRI Makin Diminati Investor Global
-
BRI Dianugerahi Global Private Banker atas Layanan Wealth Management Terbaik
-
Modal KUR BRI, Omzet Supplier Ikan Ini Melejit Berkat MBG
-
Klasterkuhidupku BRI, Solusi UMKM Batu Bertahan Saat Pandemi