SuaraBatam.id - Ibunda dari Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) Atalia Praratya kembali menguggah momen terakhir sebelum sang putra dimakamkan melalui akun Twitter pribadinya.
Foto itu memperlihatkan anak keduanya, Camillia Laetitia Azzahra (Zara) tengah memeluk peti Eril di dalam mobil jenazah.
Zara memeluk peti Eril saat perjalanan menuju pemakaman di Cimaung, Bandung. Ia nampak memejamkan matanya seperti orang tertidur.
"Saya melihat sendiri Zara memeluk aa disepanjang perjalanan menuju ke pemakaman, sampai ia tertidur..," tulis Atalia di Twitternya, Selasa (14/6).
Momen sedih ini juga dibagikan oleh sang adik melalui akun Instagramnya. Ia juga mengunggah foto yang sama mirip dengan sang ibu.
Zara menuliskan bahwa ini merupakan momen peluk terakhirnya sebelum sang kakak dimakamkan.
Anak kedua dari Ridwan Kamil ini juga menuliskan bahwa dirinya bersyukur terlahir sebagai adik dari Eril.
"One last hug. Being your sister is the best gift that Allah has given me (Pelukan terakhir. Terlahir menjadi adikmu merupakan hadiah terindah dari Allah yang diberikan kepadaku-red),"tulis Zara.
Tak hanya ucapan perpisahan, Zara juga menuliskan ucapan terima kasihnya kepada Eril yang selalu ada untuknya.
"Thank you my brother. Thank you my best friend. Thank you my partner. Thank you my mentor. Thank you a eril, may you rest in love and see you soon," tulis Zara.
Sebelumnya, putra sulung dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Eril meninggal karena tenggelam di Sungai Aare, Swiss.
Ia sempat dinyatakan hilang oleh pihak kepolisian Swiss sebelum akhirnya dinyatakan meninggal pada Jumat (3/6).
Jenazah Eril pun akhirnya ditemukan setelah dua pekan pencarian. Setelah ditemukan, jenazah Eril dibawa kembali ke Indonesia pada Minggu (12/6).
Eril pun sempat disemayamkan di Gedung Pakuan sebelum akhirnya dikebumikan di Cimaung pada Senin kemarin (11/6).
Kontributor : Djaemika Aruni
Berita Terkait
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Status Arkana Terungkap di Tengah Perceraian Ridwan Kamil-Atalia, Ternyata Masih 'Anak Negara'
-
Ridwan Kamil Dapat Hak Asuh Arkana Usai Cerai dari Atalia Praratya, Kuasa Hukum Bantah Isu Liar
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai, Tak Ada Masalah Gono-Gini?
-
Tok! Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Diputus Cerai
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar