
SuaraBatam.id - Daniel Patrick Schuldt Hadi melaporkan Wanda Hamidah ke Polres Metro Depok, setelah terjadi insiden pada Minggu (15/5).
Daniel adalah mantan suami Wanda Hamidah, menuding perempuan tersebut telah melakukan pengrusakan rumah Daniel dan melontarkan kalimat hinaan.
Kasatreskrim Polres Metro Depok, AKBP Yogen Heroes Baruno mengatakan pihaknya sudah memeriksa dua orang saksi.
Dia membeberkan ricuh ini terjadi saat Daniel ingin memulangkan buah hati mereka. Namun, saat itu Wanda disebutkan tak ada di rumah.
Baca Juga: Polisi Beberkan Kronologi Wanda Hamidah Merusak Rumah Mantan Suami, Berawal dari Ingin Bertemu Anak
“Pelapor sudah janjian dengan terlapor untuk mengembalikan hak asuh anak. Sudah diantarkan kemudian terlapor tidak ada. Kemudian anak dibawa kembali oleh pelapor. Namun terlapor muncul dan melakukan (pengrusakan),” sebut Yogen di Polres Metro Depok, Selasa (17/5).
Keputusan Daniel membawa kembali anaknya ternyata direspons kurang baik oleh Wanda.
Menurut keterangan Daniel kepada polisi, Wanda menyusul ke rumah Daniel di kawasan Cinere, Depok dan melakukan pengrusakan dan penghinaan. Di rumah itu, Wanda disebutkan masuk ke pekarangan rumah tanpa izin dan memecahkan kaca rumah, serta melontarkan kalimat hinaan.
Sebagai pengingat, Daniel Patrick Hadi Schuldt menikah dengan Wanda pada 2015 dan bercerai pada 2019. Daniel merupakan suami kedua Wanda Hamidah.
Baca Juga: Pekarangan Rumah Dirusak, Mantan Suami Polisikan Wanda Hamidah
Berita Terkait
-
Kisah Pilu Wanda Hamidah, Baru Tahu Ayahnya Idap Kanker Usus Besar Setelah Dirawat
-
Makam Ayah Ditumpuk dengan Paman dan Kakek, Wanda Hamidah Ungkap Alasannya
-
Wanda Hamidah Nangis Kenang Sosok Ayah yang Galak dan Tegas
-
Efisiensi, Makam Ayah Wanda Hamidah Ditumpuk Dua Orang
-
Awalnya Fokus ke Jantung, Wanda Hamidah Baru Tahu Ayahnya Kena Kanker Usus Besar
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
BRI Dukung Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Tembus Pasar Global
-
Catatkan Prestasi Gemilang, Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional
-
Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Bangkit dan Berdayakan Kaum Wanita Berkat BRI
-
Go Global, BRI Bawa UMKM Binaan Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar