SuaraBatam.id - Amalan lailatul qadar yang banyak diketahui dan dikerjakan umat Islam adalah sholat malam.
Namun selain salat malam, masih ada amalan lain yang bisa dikerjakan di malam Lailatul Qadar.
Bahkan ada pula amalan yang dapat dilakukan oleh wanita haid di malam lailatul qadar. Berikut amalan tersebut.
1. Meningkatkan doa malam lailatul qadar
Baca Juga: 5 Amalan Sunnah dalam Shalat Idul Fitri, Apa Saja? Ini Penjelasannya
Nabi Muhammad SAW pernah mengajarkan kepada Sayyidatul Aisyah, “jika engkau mendapati lailatul qadar maka bacalah doa berikut.”
Allahumma Innaka Afuwwun Tuhibbul Afwa Fa’fu Anni
Artinya, “Ya Allah, Engkaulah Yang Maha Memberikan Maaf, Menyukai Maaf, maka maafkanlah segala dosa – dosaku.” (HR. Ahmad)
2. Memperbanyak istighfar
Amalan lailatul qadar berikutnya adalah memperbanyak istighfar. Hal tersebut dilakukan karena sebagai hamba Allah SWT, harus memiliki rasa bahwa memiliki banyak kekurangan dan dosa. Adapun doa istighfar yang bisa dibaca adalah:
Baca Juga: Sederet Amalan Saat Mudik yang Perlu Dilakukan, Agar Selamat dalam Perjalanan
Astaghfirullah, alladzi la ilaha illa huwal hayyul qayyumu wa atuubu ilaih.
Artinya, “Aku memohon ampun kepada Allah, Dzat yang tidak ada sesembahan kecuali Dia. Yang Maha Hidup lagi Maha Berdiri Sendiri.”
3. Meningkatkan dzikir
Adapun dzikir yang bisa dibaca untuk menghidupkan malam lailatul qadar diantaranya, tahlil, tasbihi, tahmid, atau takbir.
Bagi wanita yang sedang haid atau nifas pun diperbolehkan untuk memperbanyak dzikir. Karena tidak bisa sholat, maka amalan lailatul qadar seperti inilah yang dapat dikerjakan mereka.
4. Itikaf di masjid
Nabi Muhammad SAW pada hari terakhir di bulan Ramadhan melakukan itikaf di masjid. Hal itu tercantum dalam Hadist Riwayat Bukhari yang mengatakan:
“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa beri’tikaf pada setiap Ramadhan selama 10 hari dan pada akhir hayat, beliau melakukan i’tikaf selama 20 hari.”
5. Membaca Al-quran
Selain mendatangkan pahala, membaca Al-Qur'an di malam Lailatul Qadar juga akan menumbuhkan rasa cinta kita terhadap kutab suci yang telah Allah turunkan.
Karena di dalamnya memuat banyak sekali petunjuk-petunjuk dan tanda kebesaran Allah. Sehingga dalam menjalani kehidupan kita akan semakin mudah
6. Bersedekah
Dengan memperbanyak sedekah pada saat malam Lailatul Qadar dapat meningkatkan rasa syukur kita karena telah dipertemukan dengan Ramadhan yang penuh dengan keistimewaan di dalamnya.
Selain itu, sedekah yang kita keluarkan dapat menjadi penyempurna ibadah puasa dan ibadah lain yang telah kita jalani. Sedekah menjadi amalan lailatul qadar yang sayang untuk tidak dikerjakan.
7. Sholat Tasbih
Memang tidak ada anjuran untuk melakukan sholat tasbih di malam lailatul qadar. Namun sebagian umat Islam di Indonesia kerap menunaikan sholat tasbih sebagai sarana untuk mendapatkan lailatul qadar di bulan Ramadhan.
Hukum sholat tasbih adalah sunnah yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW dan dapat dikerjakan kapan saja. Hadist tentang sholat tasbih diriwayatkan oleh Abu Rafi’.
Dilansir NU Online, Rasulullah memberitahukan kepada paman beliau Abbas tentang tata cara dan berbagai keutamaan melakukan sholat tasbih.
Lalu dalam berbagai kitab fiqih, para ulama menyebut hadits yang cukup panjang tersebut. Meski dipandang sebagai hadits dlaif (lemah) namun para ulama Syafi’iyah seperti Abu Muhammad Al-Baghawi dan Abul Mahasin Ar-Rayani menetapkan kesunnahan sholat tasbih ini. Ini sebagaimana dituturkan oleh Imam Nawawi dalam Al-Adzkâr (Jakarta, Darul Kutub Al-Islamiyah, 2004, hal. 202).
Itulah beberapa amalan lailatul qadar selain sholat malam. Agar pahala semakin banyak terkumpul maka perlu disempurnakan dengan tekun sholat tarawih, sholat tahajud hingga sholat lailatul qadar.
Berita Terkait
-
Dekatkan Diri pada Allah: Amalan Isra Miraj 2025 yang Mustajab
-
3 Amalan Saat Peringatan Isra Miraj yang Dianjurkan dalam Islam
-
Rahasia Keberkahan Jumat Terakhir Rajab: Amalan Pembuka Rezeki
-
Dahsyatnya Fadilah Amalan Malam 27 Rajab, Ini Bacaannya
-
Kapan Malam 27 Rajab? Catat Tanggal dan Amalan Istimewa di Malam Isra Miraj
Terpopuler
- Patrick Kluivert Umumkan Asisten Pelatih Lokal
- Anies Baswedan Terciduk Gunakan Honda BeAT Sambil Dikawal Warga, Publik: Kok Gak Naik Moge atau Lamborghini?
- Thom Haye Bakal Dilatih Patrick Kluivert: Sangat Gila Saya Mikir...
- Branko Ivankovic: Pergantian Pelatih Menunjukkan Timnas Indonesia...
- Bukti Azka Corbuzier Tak Suka Makanan Seharga MBG, Warganet: Anak Menjatuhkan Kesombongan Orang Tua
Pilihan
-
Beban Administrasi vs Fokus pada Murid: Dilema Guru di Era Kurikulum Merdeka
-
Harga Emas Antam Melesat Capai Rekor Baru Tembus Rp1,6 Juta/Gram
-
Hasil Liga Champions: Barcelona Cetak 5 Gol, Mitchel Bakker Cs Dipecundangi di Anfield
-
Siapa Sahabat Nabi yang Pertama Kali Percaya Isra Miraj?
-
Erick Thohir Tunggu Keputusan Prabowo soal Diskon Tiket Pesawat Lebaran
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!