SuaraBatam.id - Asupan gizi yang tepat menjadi semakin penting selama menjalankan ibadah puasa Ramadhan karena dapat meningkatkan dan mempertahankan imunitas tubuh.
Ahli gizi Esti Nurwanti, S.Gz, RD, MPH, Ph.D mengatakan gizi yang tepat diperlukan agar ibadah puasa dapat berjalan dengan baik dan lancar, serta menurunkan kemungkinan terkena virus.
Menurut Esti Nurwanti, salah satu sumber nutrisi yang baik adalah susu sapi segar karena memiliki berbagai kandungan yang baik untuk kesehatan kita.
Susu sapi segar memiliki beragam manfaat yang bisa membantu menjaga daya tahan tubuh selama kita berpuasa. Salah satunya adalah untuk menjaga dan meningkatkan sistem imun tubuh.
"Karena susu merupakan salah satu asupan yang kandungan nutrisinya memiliki banyak manfaat untuk mendukung kerja sistem imun tubuh, seperti protein, zink, Vitamin A, Vitamin B1, B2, dan kalsium," ujar dr Esti dikutip dari Antara, Minggu (10/4/2022).
Dokter Esti menganjurkan untuk minum susu secara teratur dua kali sehari, pada saat sahur dan sebelum tidur. Minum susu saat sahur dapat menambah cairan tubuh yang hilang dan membantu memberikan rasa kenyang lebih lama karena kandungan protein di dalamnya.
Susu juga mengandung kalsium dan sejumlah vitamin yang dibutuhkan tubuh, serta membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh saat berpuasa.
Segelas susu yang diminum di malam hari akan membantu Anda untuk tidur lebih cepat berkat asam amino triptofan dan melatonin. Asam amino triptofan merupakan senyawa yang memiliki sifat bawaan sehingga membantu proses tidur asam amino triptofan lebih cepat.
Selain itu, triptofan berperan dalam meningkatkan serotonin yang dapat mengatur suasana hati atau membantu sebagai mood booster, meningkatkan relaksasi tubuh, dan juga mempengaruhi produksi hormon melatonin dalam siklus tidur yang sangat penting saat berpuasa.
Susu segar juga turut berperan sebagai immunity booster dengan berbagai kandungan baik, terutama protein. Protein dibutuhkan dalam menjalankan banyak fungsi vital tubuh, salah satunya adalah memaksimalkan kerja sistem imun dalam melawan berbagai infeksi.
"Kandungan protein juga gunakan untuk membentuk otot. Sebanyak 90 persen kandungan protein yang bisa ditemukan di minuman seperti susu akan tubuh serap untuk muscle (otot) booster yang rusak," kata dr Esti. (Antara)
Berita Terkait
-
Hati-hati! Menurut Buya Yahya Menelan Sisa Odol Saat Berpuasa Hukumnya Makruh, Begini Penjelasannya
-
Hukum Menonton Video Porno saat Puasa Ramadhan yang Wajib Kamu Ketahui
-
Perbedaan Blewah dan Timun Suri yang Bentuknya Sekilas Sama dan Sering Dijadikan Menu Berbuka Puasa
-
Ini 9 Menu Makanan dan Minuman Buka Puasa yang Dikonsumsi Rasulullah Muhammad SAW
-
Pernah Menjalani Puasa Beduk? Ternyata Ini Hukumnya Menurut Islam
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar