SuaraBatam.id - Akhir-akhir ini salad buah menjadi hits dikalangan pencinta kuliner. Dulunya salad hanya tersedia di hotel dan restoran-restoran sebagai hidangan penutup. Namun kini kita bisa membuatnya di dapur kita sendiri.
Secara umum salad tersedia dua jenis, yakni salad buah dan salad sayur. Namun kini banyak modifikasi dan kombinasi dari ke dua salad tersebut.
Biasanya salad buah ataupun sayuran memakai mayonaise dan susu saja. Tapi kini banyak salad yang memakai bahan dasar tambahan serta varian toping yang siap memanjakan lidah anda.
Baik salad buah atau sayur, makanan ini sangat lezat dan menyehatkan dan tentunya cocok untuk anda yang punya rencana melakukan diet.
Beberapa cara membuat salad buah sederhana dan cepat bisa anda buat di rumah, di antaranya:
1. Salad buah yoghurt keju
Bahan-bahan dan bumbu yang diperlukan yakni:
- 200 gram apel royal gala potong dadu 1,5 cm
- 200 ram strawberry potong menjadi dua bagian
- 200 gram melon merah potong dadu 1,5 cm
- 200 gram kiwi hijau potong dadu 1,5 cm
- 200 gram anggur belah menjadi dua bagian
- 200 gram buah naga potong dadu 1,5 cm
- 200 gram pepaya potong dadu 1,5 cm
- 200 gram natta de coco
Bumbu saus:
- 200 gram mayonaise
- 1 cup yougurt
- 3 sdm susu kental manis
- 3 sdm madu
- Keju cheddar parut secukupnya
Cara membuatnya:
Baca Juga: Resep Salad Buah Creamy dan Fresh, Bisa Jadi Ide Usaha Rumahan
- Tuang mayonaise, susu kental manis, yoghurt dan madu dalam mangkuk. Aduk hingga bahan saus tercampur rata. Dalam mangkuk yang lain masukan potongan buah-buahan.
- Setelah itu, masukan bahan saus yang dibuat sebelumnya ke dalam mangkuk yang berisi potongan buah lalu aduk hingga rata.
- Setelah tercampur semua, taburi atasnya dengan keju parut cheddar secukupnya, taruh di kulkas lalu tutup menggunakan cling wrap atau tutup mangkuk selama 15 menit.
- Setelah 15 menit keluarkan dari kulkas dan salad buah yoghurt siap disajikan.
2. Salad buah premium
Bahan-bahan:
- Buah-buahan sesuai dengan selera. Pastikan menggunakan buah yang tidak berair dan pilih buah yang masih keras dan tidak berair. Untuk salad ini biasanya kita bisa menggunakan melon, apel, pear, strawberry, anggur merah dan kiwi
- Nata de coco saring lalu tiriskan
- Jelly sebagai optional
- Keju cheddar parut sesuai selera
Bahan saus:
- Mayoniase original atau plain
- Susu kental manis
- Takaran sausnya adalah 1 banding 4. Jika mayonaise 1 sendok berarti susu kental manisnya 4 sendok, jika mayonaisenya tiga sendok berarti susu kental manisnya 12 sendok
- Biar tahan lama hindari air lemon
Cara membuat:
- Potong-potong buah sesuai selera, letakan dalam wadah lalu masukan natta de coco, lalu sisihkan.
- Dalam wadah berbeda campur bahan saus lalu aduk rata, lalu tuang ke dalam wadah yang berisi buah yang sudah dipotong-potong.
- Beri taburan keju parut diatasnya dan beri topping irisan buah sesuai selera dan simpan dalam chiller atau kulkas agar dingin dan lebih enak. Salad buah premium siap disajikan.
3. Salad buah creamy
Bahan-bahan:
Berita Terkait
-
Salad Buah, Resep Salad Buah Creamy: Camilan Sore untuk Menu Diet
-
Salad Buah Rasa Red Velvet dan Greentea Warnai Dunia Kuliner di Kudus
-
Resep Salad Buah Creamy dan Fresh, Bisa Jadi Ide Usaha Rumahan
-
Cara Membuat Salad Buah Cuma 4 Langkah, Pakai Topping Yoghurt sampai Cornflakes
-
Cara Membuat Salad Buah di Rumah, Dijamin Mudah dan Seenak Buatan Kafe
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen