SuaraBatam.id - BP Batam selaku pemilik aset melakukan sterilisasi gedung asrama haji Batam, Rabu (20/10/2021). Hal itu dilakukan karena tak ada pasien isoleasi (nihil kasus) yang menempati gedung itu.
Apalagi masa karantina terpadu pasien Covid-19 yang berstatus orang tanpa gejala (OTG) di Asrama Haji juga telah berakhir.
Selanjutnya gedung asrama Haji akan kembali dikomersialkan BP Batam.
Sterilisasi ini dilakukan Badan Usaha Fasilitas dan Lingkungan Badan Pengusahaan (BP) Batam.
Sterilisasi dilakukan untuk memastikan kondisi ruangan di Asrama Haji dalam keadaan bersih, steril dan aman.
General Manager Unit Usaha Hunian, Gedung, Agribisnis dan Taman BP Batam, Herawan mengatakan, kegiatan itu bersifat preventif.
Gedung Raudhah, Shafa, Marwah berikut area selasar dan area manasik haji disemprot dfisinfektan. Sarana pendukung seperti kamar, bangku taman, kursi tamu, dan area terbuka lainnya juga dilakukan hal yang sama
“Penyemprotan dilaksanakan secara bertahap dengan dukungan dari RSUD Embung Fatimah,” terangnya, Rabu (20/10/2021).
Pihaknya juga melakukan penyemprotan secara mandiri, upaya ini sudah ketiga kalinya dilakukan.
BP Batam juga telah mengganti 387 tempat tidur baru untuk menambah kenyamanan dan keamanan calon tamu yang akan menginap di Asrama Haji.
Baca Juga: 10 Manfaat Susu Beruang, Khasiatnya Baik untuk Kesehatan Tubuh
Meski sempat dijadikan sebagai Instalasi Gawat Darurat (IGD) sementara karena meningkatnya jumlah pasien di IGD RSUD Embung Fatimah, namun ruang aula tersebut tidak digunakan bagi pasien OTG.
Akan tetapi IGD darurat tersebut belum sempat digunakan merawat pasien Covid-19, karena jumlah kasus yang terus menurun.
Padahal ketika itu, ruang IGD darurat telah diperlengkapi tempat tidur, tabung oksigen, serta ruangan khusus bagi nakes yang bertugas.
“Sehingga seluruh sarana-prasarananya dikembalikan ke RSUD Embung Fatimah,” jelas Herawan.
Disinfeksi dilakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang ingin menyewa aula Asrama Haji, baik kegiatan pernikahan, rapat atau pertemuan lainnya.
“Status PPKM Batam yang sudah turun membuat banyak masyarakat menanyakan kesediaan ruangan untuk disewakan. Saat ini kami tengah berupaya optimal untuk memastikan kenyamanan dan keamanan calon tamu Asrama Haji, agar ruangan yang ditempati nantinya steril dan aman dari Covid-19,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Persiapan Gereja Katedral Jakarta Jelang Natal 2025
-
Demi Makanan Bergizi Aman, BGN Dorong Sterilisasi dan Penggunaan Air Galon di SPPG
-
Jakarta Targetkan 21 Ribu Ekor Hewan Penular Rabies Disterilisasi di 2025
-
Strerilisasi 1.000 Kucing di Jakarta, Pramono Raih Rekor MURI
-
Sterilisasi Gereja Katedral Jakarta untuk Natal 2024
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar