SuaraBatam.id - Manajer Tukul Arwana, Rizki Kimon di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur, Kamis (23/9/2021) mengatakan bahwa Tukul Arwana telah dioperasi.
Proses operasi itu berlangsung malam tadi, (23/9/2021) selama tiga jam.
"Kurang lebih sih kemarin hampir dua sampai tiga jam (berlangsungnya operasi)," kata Rizki Kimon.
Namun sayangnya, hingga kini Rizki sendiri mengaku belum tahu apa penyakit yang diderita pelawak 57 tahun tersebut.
Baca Juga: Dikabarkan Pendarahan Otak, Tukul Arwana Jalani Operasi selama 3 Jam
Menurutnya, pihak dokter akan menjelaskan lebih lanjut secara klinis terkait penyakit yang diidap oleh Tukul Arwana.
"Iya penyakitnya sih saya belum tahu secara detail. Biar nanti pihak dokter yang menjelaskan," imbih Rizki.
Terkait kondisi Tukul yang baru saja menjalani operasi, Rizki meminta doa kepada masyarakat atas kesembuhan mantan host Empat Mata ini.
"Intinya saya mohon dukungan doanya untuk teman-teman, semua untuk pemirsa di rumah supaya mas Tukul lekas sembuh," katanya berharap.
Pelawak sekaligus presenter Tukul Arwana dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur pada Rabu (22/9/2021) malam. Kabarnya Tukul mengalami pendarahan di otak.
Baca Juga: Tukul Arwana Telah Menjalani Operasi dan Berlangsung selama 3 Jam
Menurut penjaga rumah bernama Jaka, sebelum dibawa ke rumah sakit, Tukul Arwana sempat mengeluh sakit kepala. Tapi dia tak tahu lebih detail soal itu.
"Kelihatannya pusing-pusing. Ya sudah bawa ke dokter gitu. Aku tidak tahu sih apa sudah pulang atau gimana sekarang," kata Jaka.
Berita Terkait
-
Operasi Tummy Tuck di Korea, Cherly Juno Curhat Harus Bawa 2 Kantong Darah Setiap Hari
-
Profil dan Kekayaan Johanis Tanak: Pimpinan KPK yang Mau Hapus OTT
-
Donald Trump Rogoh Kocek Sekitar Rp15 Miliar untuk Rawat Penampilan dan Operasi Plastik
-
Terjaring OTT KPK H-3 Pencoblosan, Rohidin Mersyah Tetap Pede Menang Pilkada Bengkulu
-
OTT Tetap Jalan! KPK Bantah Pernyataan Johanis Tanak Soal Penghapusan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024