
SuaraBatam.id - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kepulauan Riau (Kepri), menargetkan tim Cabang Olahraga (Cabor) layar dapat menyumbang 4 medali emas, dalam perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
Untuk itu, saat ini tim cabor layar Kepri sendiri juga diketahui sudah berada di Papua sejak awal September kemarin.
"Kita disini memang lebih dulu, karena kami ada program training camp dengan Porlasi Jayapura," jelas pelatih cabor layar Kepri, Weng Samsi yang dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (21/9/2021).
Samsi juga menuturkan, dalam perhelatan tersebut tim cabor layar membawa total 12 personil, yakni 8 peserta, satu pelatih, dan 3 official, dan mengikuti 4 kelas dalam pertandingan cabor layar.
Baca Juga: Duel Sofbol Putra Lampung vs Sulteng Jadi Pembuka Pertandingan PON Papua
Menjelang pertandingan yang dijadwalkan pada, Minggu (3/10/2021) mendatang, saat ini tim layar Kepri juga diakuinya tetap melakukan latihan rutin lima kali dalam seminggu.
"Karena aturan daerah di sini, untuk hari minggu tidak boleh ada kegiatan, untuk itu di Minggu kita liburkan," jelasnya.
Sebelumnya, pada pelepasan atlet dan pelatih Kepri yang akan mengikuti PON XX Papua, yang dilakukan oleh Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, Senin (20/9/2021) kemarin.
Diketahui atlet maupun pelatih Batam mendominasi kontigen Kepri, dimana untuk atlet, sebanyak 40 orang (77 persen) merupakan atlet dari Batam dari total perwakilan Kepri sebanyak 52 atlet.
Sedangkan pelatih dari total 25 yang tergabung dalam kontingen Kepri, sebanyak 17 orang (68 persen) merupakan pelatih Batam.
Baca Juga: Softball Putra Lampung tak Gentar Hadapi Juara Bertahan di PON Papua
"Ini menandakan bahwa proses pembinaan yang dilakukan di Batam sudah berjalan on the track. Nah, kami meyakini kalau inputnya baik, output juga baik," imbuh Amsakar.
Untuk itu, lanjut dia, tidaklah berlebihan jika masyarakat Batam berharap para atlet mempersembahkan yang terbaik untuk daerah.
"Ingat bahwa hasil tak akan mengkhianati kerja keras. Dan juga ingat, selalu ada cara untuk menjadi lebih baik. Dua ini kuncinya. Saya percaya kalian para patriot memiliki kiat untuk mendapat hasil terbaik itu," paparnya.
Tidak lupa, Amsakar juga mengingatkan agar kontingen menjunjung tinggi sportivitas.
"Percaya diri dalam bertanding dan jaga kekompakan. Harapan Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan seluruh warga Batam, agar kalian para patriot asal Batam dapat mempersembahkan yang terbaik," ucap Amsakar.
Kontributor : Partahi Fernando W. Sirait
Berita Terkait
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Siang Ini Prabowo Lantik Gubernur dan Wagub dari Papua Pegunungan serta Kepulauan Bangka Belitung
-
KPK Sebut Penggeledahan Rumah La Nyalla Berkaitan dengan Jabatannya saat Menjadi Ketua KONI Jatim
-
Tiga Korban Penembakan OPM Teridentifikasi, Jenazah Langsung Dikuburkan Gegara Kondisi Membusuk
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
Terkini
-
BRI Dukung Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Tembus Pasar Global
-
Catatkan Prestasi Gemilang, Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional
-
Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Bangkit dan Berdayakan Kaum Wanita Berkat BRI
-
Go Global, BRI Bawa UMKM Binaan Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar