SuaraBatam.id - Salah satu video yang memperlihatkan iseng seorang wanita kirim pesan ke kekasihnya untuk meminjam uang sebesar Rp 2 Juta dan viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh sebuah akun Tiktok, Minggu (5/9/2021) tampak seorang wanita memperlihatkan bukti chat dengan sang pacar.
Wanita tersebut sebenarnya tak benar-benar ingin meminjam uang. Ia hanya menguji sang pacar untuk mengetahui seperti apa respons yang akan diberikan.
"Sayang, aku boleh pinjem uang 2 juta nggak?" tulis wanita tersebut dalam chat yang ia kirim, dikutip BeritaHits.id, Senin (6/9/2021).
Wanita tersebut mengaku deg-degan saat menunggu sang pacar memberikan jawaban. Alih-alih menanyakan untuk keperluan apa uang yang akan dipinjam tersebut, sang pacar malah langsung mengirimkan bukti transfer.
Wanita tersebut terkejut karena nominal yang ditransfer oleh sang pacar sangat banyak, jauh melebihi nominal yang ia sebut sebelumnya.
Karena takut dikerjai balik oleh sang pacar, wanita tersebut segera mengecek mutasi rekening di aplikasi m-banking. Ia semakin terkejut saat melihat ada saldo sejumlah Rp. 25 juta yang masuk ke rekeningnya.
"Nggak apa-apa buat kamu," ujar sang pacar.
"Ah noooo, it's a prank, aku balikin," jawab wanita tersebut.
Baca Juga: Pemotor Pamer Aksi Ugal-ugalan di Jalanan, Endingnya Bikin Warganet Puas
Wanita tersebut memberikan pernyataan pada para warganet bahwa uang yang dikirim sang pacar sudah ia kembalikan. Ia mengaku tak pernah meminjam uang sungguhan karena tindakan tadi hanyalah prank.
"Fyi aku transfer balik uangnya. Aku nggak pernah pinjam-pinjam duit, cuma prank," tulis wanita tersebut.
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku iri dengan pasangan tersebut.
"Kalau kagak mau kirim ke aku aja kak," komentar salah seorang warganet.
"Dua-duanya berduit, kalau aku mah auto bilang makasih, kagak ada niatan balikin," sahut warganet lain.
"Ngirimnya tanpa basa-basi langsung 20 kali lipatnya," tulis salah satu warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen