SuaraBatam.id - Putra Siregar kembali ramai menjadi perbincangan publik di beberapa akun media sosial. Pasalnya pengusaha smartphone yang dikenal sebagai raja giveaway ditudung mengadakan ikoy-ikoyan palsu.
Ikoy-ikoyan sendiri merupakan giveaway yang dicetuskan oleh Arief Muhammad dengan mengirimkan DM atau komentar unik kepada figur publik yang memang mengadakan ikoy-ikoyan tersebut.
Hingga saat ini, masih belum terbukti dengan jelas apakah ikoy-ikoyan yang diadakan oleh Putra Siregar memang settingan atau tidak.
Meskipun Putra Siregar berusaha mengelak, tidak sedikit netizen yang masih ragu terhadapnya. Mereka pun mulai mencari fakta-fakta Putra Siregar. Berikut beberapa di antaranya:
1. Pernah Hidup di Jalanan
Jauh sebelum sukses seperti sekarang ini, Putra Siregar rupanya pernah hidup di jalanan. Semasa kecilnya, ia tidak tinggal bersama keluarganya dan bahkan belum pernah melihat wajah ibu kandungnya meski terus berupaya mencarinya.
Di luar jam sekolah, ia menghabiskan waktunya di jalanan untuk mengamen, nyemir sepatu, dan melakukan kegiatan lain demi menyambung hidup. Putra Siregar bahkan harus sering menahan lapar karena tidak punya uang dan masih harus menyisihkan biaya untuk sekolah.
2. Merintis PS Store
Putra Siregar merintis PS Store, usaha jual beli ponsel miliknya, benar-benar dari nol. Usaha jual beli ponsel tersebut dimulainya sejak masih kuliah di mana ia menjual ponsel bekas dengan sistem syariah yang mana keuntungannya sangat sedikit.
Baca Juga: Lagi Jadi Sorotan, Ini 7 Fakta Putra Siregar
Ia kemudian terus menekuni usaha tersebut hingga bertemu dengan Atta Halilintar yang mengusulkannya untuk hijrah ke Jakarta dan membuka bisnis dan sistem yang serupa. Mengikuti saran dari Atta, ia pun pindah ke Jakarta dan membuka toko pertamanya di daerah Condet. Meskipun butuh waktu lama untuk melakukan branding toko, semua usahanya tersebut tak berakhir sia-sia.
3. Aktif dalam Kegiatan Sosial
Dari foto-foto yang dibagikannya di Instagram, Putra Siregar diketahui cukup aktif berbagi dan mengadakan berbagai kegiatan sosial. Apalagi, di masa pandemi Covid-19 ini, ia bersama tim PSTORE, toko jual-beli ponsel pintar yang dirintisnya, kerap membagikan sembako kepada keluarga yang kurang mampu.
Ia juga melakukan penggalangan dana melalui kitabisa.com dan berhasil mengumpulkan lebih dari Rp 3 miliar untuk kegiatan sosial tersebut.
4. Aktif di Instagram
Selain dikenal sebagai seorang pengusaha ponsel pintar, faktanya Putra Siregar juga dikenal sebagai selebgram. Bahkan, bisa dibilang ia membangun brand dirinya dan tokonya melalui sosial media tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen