SuaraBatam.id - Presiden Amerika Serikat Joseph R. Biden Jr, atau yang biasa dikenal dengan Joe Biden turut mengucapkan selamat kepada Presiden Joko Widodo atas Dirgahayu Indonesia ke-76.
"Atas nama Amerika Serikat, saya mengucapkan salam hangat kepada Bapak dan rakyat Indonesia yang merayakan hari ulang tahun kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus," kata Presiden AS Joe Biden, seperti disampaikan dalam pernyataan tertulis dari Kedutaan Besar AS di Jakarta, Selasa (17/8/2021).
Pada kesempatan itu, Joe Biden juga menyampaikan, Amerika Serikat sangat menghargai kepemimpinan demokratis Indonesia di kawasan Indo-Pasifik.
"Kemitraan strategis yang erat di antara kedua negara kita kini semakin penting dibanding sebelumnya," ujar Biden dalam pernyataan yang dikeluarkan Kedubes AS itu.
Baca Juga: LIVE STREAMING: Update Hasil Evaluasi PPKM Level 4
Biden juga menyampaikan bahwa pihaknya menantikan untuk dapat bekerja sama guna mempererat hubungan ekonomi dan hubungan antar-rakyat Indonesia dan Amerika Serikat, termasuk dalam upaya melawan pandemi COVID-19 dan mendorong pemulihan hijau atau "green recovery".
Presiden AS itu juga mengajak pemerintah Indonesia untuk bersama-sama mempromosikan perdamaian dan stabilitas di seluruh kawasan Indo-Pasifik dan kawasan-kawasan lainnya.
"Amerika Serikat turut merayakan HUT Kemerdekaan RI bersama Bapak (Jokowi) sebagai sahabat dan mitra," pungkas Joe Biden.
Berita Terkait
-
Biden Sebut Surat Perintah Penangkapan Netanyahu 'Keterlaluan', Irlandia Berjanji Akan Mencekal
-
Amerika Serikat dan Indonesia Optimis untuk Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dalam Pemerintahan Baru
-
Menko Airlangga: Indonesia Siap Mengakselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari Amerika Serikat
-
Biden Kecam ICC atas Surat Perintah Penangkapan terhadap Netanyahu: Keterlaluan!
-
Ellen DeGeneres Benar-Benar Hengkang dari AS Pasca Kemenangan Trump, Anak Elon Musk Menyusul?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024