SuaraBatam.id - Hamas membalas kekerasan yang dilakukan petugas Israel terhadap masyarakat sipil Palestina yang belum lama ini tengah beribadah di bulan Ramadan.
Total 200 roket diluncurkan Hamas usai Israel menyerang rumah susun 13 lantai yang dihuni warga sipil. Media Israel melaporkan, sebuah gedung di pinggir kota Tel Avib, Holon, dihantam serangan roket tersebut.
Hamas mengklaim, 200 roket telah diluncurkan ke Israel. Brigade Al-Qassam, sayap bersenjata Hamas menyebut, Hamas menyiapkan 110 roket menuju Tel Aviv dan 100 roket lainnya menuju kota Beersheva sebagai balasan serangan Israel terhadap warga sipil Palestina.
“Jika musuh bersikeras dan mengebom gedung (permukiman) sipil, Tel Aviv akan menikmati serangan misil keras melebihi apa yang terjadi di Ashkelon,” kata juru bicara Al-Qassam, Abu Ubayda, dikutip dari Russia Today, Rabu (12/5/2021).
Baca Juga: 20 Warga Palestina Tewas Dalam Serangan Israel di Gaza, Termasuk 9 Bocah
Dua warga Israel diklaim oleh hamas tewas dalam peristiwa itu, sementara lainnya terluka usai serangan roket di Ashkelon dan Ashdod.
Melansir Batamnews (jaringan Suara.com), serangan roket di Holon menghantam sebuah bus.
Channel 12 Israel memperlihatkan asap hitam mengepul di atas langit Tel Aviv, sementara sebuah foto bus yang terbakar juga menyebar di media sosial.
Video ledakan dari serangan itu juga viral di media sosial. Roket lainnya dilaporkan menghantam pinggir kota Rishon Letzion, di selatan jauh Israel.
Otoritas penerbangan setempat merilis, semua penerbangan dihentikan di Bandara Internasional Ben Gurion Tel Aviv, dan pesawat dialihkan ke Siprus.
Baca Juga: Ribuan Orang di Turki Gelar Demo Dukung Palestina: Ganyang Israel!
Pemerintah di Tel Aviv mengonfirmasi dua orang tewas di Ashkelon dan lebih dari 30 orang terluka di Israel selatan usai pertahanan rudal Iron Dome disebut kewalahan hadapi banyaknya roket dari Gaza.
Menanggapi serangan Hamas, PM Israel, Benjamin Netanyahu mengaku bakal meningkatkan serangan ke Gaza baik secara kekuatan maupun frekuensi.
Hamas dan kelompok lainnya di Jalur Gaza mulai meluncurkan roket setelah kebakaran di luar Masjid Al-Aqsa pada Senin. Sebatang pohon terbakar di tengah bentrokan polisi Israel dan warga Palestina yang menentang pengusiran paksa warga dari lingkungan Sheikh Jarrah.
Berita Terkait
-
Robek Bendera Palestina, Suporter Maccabi Tel Aviv Diserang di Amsterdam
-
Dua Mahasiswa Pro-Israel Diserang Pria Bertopeng di Chicago
-
Akankah Donald Trump Ancam Pengiriman Senjata ke Israel?
-
Parlemen Zionis Israel Sahkan Undang-undang Hukuman Penjara Bagi Anak-anak
-
Suporter Galatasaray Bentangkan Spanduk 'Free Palestine' saat Hadapi Tottenham, Biarkan Bayi Gaza Hidup
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya