SuaraBatam.id - Gelaran pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah masih menjadi salah satu tema perdebatan di berbagai lini di Indonesia.
Terbaru, pegiat media sosial yang juga mantan pejabat MUI Tengku Zulkarnain turut bersuara. Ia membandingkan pernikahan artis yang dihadiri Presiden dengan pernikahan putri ulama yang berlarut-larut hingga dibawa ke meja hijau.
Ia mengaku heran, lantaran tidak hanya dihadiri para pejabat negara, pernikahan Atta Aurel juga berkali-kali disiarkan televisi tanpa ada teguran sama sekali.
"Anak ulama kawin jadi masalah sampai ke Pengadilan," buka Tengku Zul, dikutip terkini.id pada Senin, 5 April 2021, via Twitter.
"Artis kawin didatangi para pembesar dan disiarkan berjilid jilid di televisi, dan tidak ada masalah sama sekali," ujarnya lagi.
Ia lantas mempertanyakan secara satir apakah virus corona hanya berbahaya jika berkaitan dengan hajatan yang digelar keluarga ulama.
"Apakah Covid 19 hanya berbahaya jika yg hajatan itu keluarga Ulama? Jangan tanya pada rumput yg bergoyang...," ujar Tengku Zul melalui Twitternya.
Tidak berhenti disitu, Tengku Zul lantas membandingkan Presiden Joko Widodo dengan Gubernur DKI Jakarta, yakni Anies Baswedan dalam hal mendatangi belaran hajatan.
"Saat Anies datang di acara pernikahan anak Ulama, Buzzers rame rame minta beliau dicopot dan dipanggil Polisi krn melanggar Prokes Covid 19," tulisnya lagi.
Baca Juga: Setneg Unggah Foto Jokowi jadi Saksi Nikahan Atta-Aurel, PAN: Tak Pantas!
"Lha, saat Prseiden hadir pernikahan seorang artis, mana suara Buzzers? Keselek jengkol ya?" kata dia.
Berita Terkait
-
Anies: Insya Allah Pekan Ini Saya Akan Ikut Vaksinasi
-
Ini yang Bikin Gus Miftah Deg-degan di Pernikahan Atta dan Aurel
-
Gus Sahal: Kenapa Sih Jkw Nggak Hadir Virtual Aja?
-
Setneg Unggah Foto Jokowi jadi Saksi Nikahan Atta-Aurel, PAN: Tak Pantas!
-
Gus Sahal: Kehadiran Pak Jokowi ke Pernikahan Atta-Aurel Tidak Bisa Dibela
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen