SuaraBatam.id - Kepala Dinas (Kadis) Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri), Siswadi dikabarkan meninggal dunia pada hari ini, Sabtu (6/2/2021).
Melansir Batamnews (jaringan Suara.com), Siswadi menghembuskan nafas terakhir di Ruang Isolasi Pagoda Dabo Singkep sekitar pukul 05.50 WIB.
"Iya benar, Kadis Pertanian Lingga meninggal dunia tadi pagi," ucap Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Lingga, Wirawan Trisna Putra, Sabtu (6/2/2021) siang.
Sebelum wafat, Siswadi sebelumnya terkonfirmasi positif Covid-19. Ia sempat memiliki kontak dengan pelaku perjalanan dari wilayah transmisi lokal Pekanbaru.
Pria berusia 52 tahun ini memiliki gejala batuk, sesak napas, riwayat hipertensi, serta pneumonia pada 32 Januari 2021 lalu.
"Almarhum melakukan Rapid Tes Antigen dengan hasil reaktif, kemudian dilakukan pengambilan Swab RT-PCR. Hasil RT-PCR BTKLPP Kelas I Batam menunjukkan positif Covid-19," ujar Wirawan.
"Pemulasaran jenazah dilakukan sesuai protokol kesehatan Covid-19," tambahnya.
Hingga saat ini, kontak erat pasien konfirmasi masih terus dilakukan oleh petugas kesehatan setempat. Wirawan juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Lingga disiplin menerapkan protokol kesehatan.
"Tetap pakai masker, jaga jarak dan tidak berkumpul di keramaian. Jika melakukan perjalanan dari dan ke wilayah transmisi lokal selama 14 hari terakhir, atau timbul gejala Covid segera lapor ke petugas kesehatan setempat," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Peneliti Temukan Vaksin AstraZeneca Bisa Lawan Varian Virus Corona Inggris
-
Munculnya Vaksin Bikin Covid-19 Akan Seperti Flu Musiman
-
Terinfeksi Virus Corona, Wanita Ini Alami Rasa Sakit Aneh di Kaki
-
Kota Bandung Terapkan Weekend di Rumah Aja Hari Ini dan Besok
-
Gara-gara Sopir Truk Lama Antre Tes Covid-19, Ribuan Ayam Mati Lemas
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen