
SuaraBatam.id - Setidaknya 17 orang calon penumpang dinyatakan positif Covid-19 usai menjalani rapid test antigen di Bandara Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau.
Alhasil, para calon penumpang tersebut gagal terbang ke daerah tujuan akibat pemberlakukan wajib rapid test antigen pada Selasa dan Rabu (22-23/12/2020).
Plt Kepala BUBU Hang Nadim Batam, Benny Syahroni menyebut, 433 calon penumpang yang mengikuti rapid test antigen pada Selasa lalu.
“Dari semua itu, terkonfirmasi positif ada 4 orang,” ujar Benny kepada Batamnews (jaringan Suara.com), Kamis (24/12/2020).
Baca Juga: Remaja Bawa Varian Baru Virus Corona dari Inggris ke Singapura
Berselang sehari setelahnya, ada sebanyak 359 calon penumpang yang mengikuti rapid antigen.
“Pada hari Rabu itu, jumlah terkonfirmasi positif bertambah menjadi 13 orang. Jadi totalnya ada 17 orang,” katanya.
Lebih lanjut, Benny menjelaskan calon penumpang yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut sudah menjalani tahapan sesuai protokol yang berlaku.
Salah satunya seperti edukasi penumpang guna mendapatkan hasil yang akurat disarankan menjalani tes swab PCR.
“Penumpang diarahkan ke maskapai untuk refund tiket, dan data penumpang kita lapor ke Tim TGC Batam dan ke Tim TGC Bandara utk diproses selanjutnya,” tutup Benny.
Baca Juga: Anjing Pelacak Ini Bertugas Deteksi Covid-19 Penumpang di Bandara
Berita Terkait
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan