SuaraBatam.id - Kota Batam masih belum lepas dari bayang-bayang wabah virus corona atau Covid-19. Paling baru, Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam kembali melaporkan kasus baru pada Selasa (8/12/2020).
Berdasarkan data pada 7 Desember pukul 21.00 WIB, terdapat 40 kasus baru yang terdiri dari 8 kasus bergejala, 29 kasus tanpa gejala dan 3 kasus kontak erat.
Dengan adanya kasus tambahan ini, maka saat ini ada 4.432 kasus di Kota Batam, dengan kasus aktif sebanyak 816. Tercatat pada hari ini juga terdapat penambahan pasien sembuh sebanyak 40 orang dan, total ada 3.503 pasien yang sembuh.
Selain itu, kematian pasien Covid-19 juga bertambah menjadi 4 orang dan menjadikan akumulasi pasien meninggal kini sebanyak 113 orang.
Hal ini menyebabkan sembilan kecamatan di Kota Batam tidak juga beranjak dari zona merah Covid-19 dari .
Kecamatan Batam Kota masih menjadi wilayah dengan kasus Covid-19 terbanyak dengan akumulasi 1.018 kasus dan 210 kasus aktif.
Selanjutnya Kecamatan Sekupang dengan jumlah 724 kasus secara akumulatif dan 165 kasus aktif dan Kecamatan Seibeduk 589 kasus akumulatif, dengan 51 kasus aktif. Lalu, Sagulung terdapat 528 kasus dengan 69 kasus aktif.
Berdasarkan data dari Batamnews (jaringan Suara.com), Kecamatan selanjutnya yakni Batuaji dengan 459 kasus, dengan 82 kasus aktif. Kemudian di Bengkong tercatat ada 338 kasus dengan 72 kasus aktif.
Disusul Kecamatan Lubuk Baja ada 337 kasus, dengan 76 kasus aktif. Nongsa, terdapat 223 kasus dengan 35 kasus aktif dan Kecamatan Batuampar terdapat 189 kasus dengan 49 kasus aktif.
Baca Juga: Dinkes Pemalang Tak Wajibkan Tes Swab KPPS Reaktif Covid-19, Ganjar: Harus!
Sementara zona kuning disandang dua kecamatan yakni Belakangpadang dan Bulang, selanjutnya Kecamatan Galang masih mempertahankan status zona hijau.
Berita Terkait
-
Pakai Vaksin Pfizer, Inggris Laksanakan Vaksinasi Virus Corona Hari Ini
-
BPOM akan Keluarkan Izin Darurat Vaksin Sinovac Bila Syarat Ini Terpenuhi
-
Diingat Besok! Sebelum Pencoblosan Suhu Tubuh Diukur dan Wajib Cuci Tangan
-
Dinkes Pemalang Tak Wajibkan Tes Swab KPPS Reaktif Covid-19, Ganjar: Harus!
-
CDC Punya Cara Jitu Tangkal Laporan Palsu Kabar Vaksin Covid-19
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar