
SuaraBatam.id - Kasus COVID-19 di Vietnam dan Malaysia kembali meningkat. Sebab terjadi penularan COVID-19 dari transmisi lokal.
Update Covid-19 global hari ini menunjukkan Vietnam bahkan kembali mengalami penambahan kasus akibat transmisi lokal.
Sebelumnya berhasil menahan gelombang pertama infeksi Covid-19 pada April dan hampir 100 hari tanpa penularan lokal. Virus SARS COV-2 itu baru muncul kembali, dan dengan cepat diatasi, di pusat kota Danang pada bulan Juli.
Seorang warga Vietnam tertular dari pramugari yang baru pulang dari Jepang. Pihak berwenang mengatakan kasus pria yang tertular dari pramugari itu kemungkinan telah menyebar hingga pusat pembelajaran bahasa, kafe, dan bar karaoke. Saat ini, tempat-tempat itu sudah ditutup.
Perdana Menteri Nguyen Xuan Phuc mengatakan Vietnam akan menangguhkan semua penerbangan komersial masuk setelah wabah baru tersebut. Penerbangan untuk beberapa ahli asing yang melakukan bisnis di Vietnam telah beroperasi selama pandemi.
Di antara negara Asia Tenggara, Vietnam jadi negara ketujuh dengan jumlah kasus Covid-19 terbanyak. Dikutip dari situs worldometers.info, Vietnam memiliki 1.351 kasus Covid-19 selama pandemi, dengan total 35 orang meninggal dunia.
Transmisi lokal juga dialami Malaysia. Direktur Jenderal Kesehatan Malaysia Noor Hisham Abdullah mengatakan 778 kasus baru terjadi di Negeri Jiran itu berasal dari kelompok Teratai.
Kelompok itu merupakan mayoritas dari 891 infeksi yang terdeteksi di Selangor. Cluster Teratai terkait dengan pabrik produsen sarung tangan karet Top Glove.
Kelompok itu adalah cluster terbesar di Malaysia dan penyumbang kasus Covid-19 terbesar dengan total 5.056 infeksi. Dari jumlah tersebut, 331 adalah warga negara sedangkan sisanya adalah warga negara asing.
Baca Juga: Update Covid-19 Global: Kasus di Dunia Tembus Lebih dari 61 Juta
Malaysia saat ini memiliki jumlah kasus Covid-19 sebanyak 67.169 infeksi, terbanyak keempat di Asia Tenggara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dirumorkan Bela Timnas Indonesia di Ronde 4, Leeds Bakal Usir Pascal Struijk
- Tak Perlu Naturalisasi, 4 Pemain Keturunan Jebolan Akademi Top Eropa Bisa Langsung Bela Timnas
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- 10 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Harga Rp1 Jutaan, Anti Bunga Es dan Hemat Listrik
Pilihan
-
Jokowi: Saya Akan Bekerja Keras untuk PSI
-
BREAKING NEWS! Menang Telak, Kaesang Pangarep Pimpin PSI Lagi
-
Karhutla Riau Makin Meluas sampai 'Ekspor' Asap ke Malaysia
-
Singgung Jokowi, Petinggi Partai Sebut PSI Bisa Gulung Tikar, Apa Maksudnya?
-
Kongres PSI: Tiba di Solo, Bro Ron Pede Kalahkan Kaesang Pangarep
Terkini
-
BRI Ingatkan Nasabah Waspadai Phishing Demi Keamanan Transaksi Digital
-
BRImo SIP Padel League 2025: BRI Ajak Generasi Muda Aktif dan Terkoneksi
-
Apresiasi BRILiaN Way, Danantara: Transformasi Culture Perkuat Posisi BRI di Asia Tenggara
-
BRI Dukung Tim LKG Indonesia Berlaga di Gothia Cup, Piala Dunia Remaja
-
BRILiaN Way, Transformasi Culture Menuju One of The Most Profitable Bank in Southeast Asia