SuaraBatam.id - Kulit dekat mata merupakan bagian kulit wajah yang paling tipis dan sensitif. Pada area tersebut, tanda penuaan dini seperti garis halus menjadi paling mudah terlihat.
Oleh sebab itu, sangat penting untuk merawat kulit bawah mata dengan baik. Mengutip dari Times of India, sebenarnya cukup lima cara untuk menjaga kesehatan kulit di area mata agar tetap sehat dan mencegah tanda penuaan dini. Apa saja? Berikut daftarnya!
1. Gunakan krim mata
Krim mata adalah salah satu skincare yang biasanya dilupakan orang dan tidak terlalu sering digunakan. Anda membutuhkan pelembap yang dapat menembus area tersebut sehingga dapat memberikan hidrasi yang dibutuhkan mata.
2 Jangan hanya mengandalkan pelembap biasa
Kebanyakan orang menggunakan pelembap seluruh wajah juga untuk area mata. Tetapi itu kurang tepat. Anda membutuhkan krim mata yang dirancang khusus untuk kulit di sekitar mata. Serum dan pelembap wajah mengandung bahan aktif seperti retinoid yang konsentrasinya terlalu kuat untuk kulit di bawah mata.
Baca Juga: Awas, Kelamaan Main Game dan Internet Rentan Alami Mata Kering
3. Pilih krim mata dengan hati-hati
Memang, kulit di sekitar mata terlalu lembut, tetapi bukan berarti Anda membutuhkan pelembap yang lembut. Krim mata terbaik harus mengandung retinol, turunan vitamin A. Krim mata yang mengandung bahan ini akan berbeda dari krim wajah khas dengan retinol. Belilah krim mata yang memiliki konsentrasi retinol lebih rendah karena akan membantu meningkatkan hidrasi sekaligus mengurangi risiko iritasi.
4. Atasi lingkaran hitam
Lingkaran hitam sering kali disebabkan karena kurang tidur. Namun terkadang, sudah tidur cukup pun tidak akan berhasil. Ini karena ada komponen genetik pada lingkaran hitam. Lingkaran hitam sulit dihapus seluruhnya, tetapi ada beberapa topikal bagus yang mengandung kafein dan vitamin K yang dapat membantu sirkulasi untuk meringankan lingkaran di bawah mata Anda.
5. Ubahan pola makan dan gaya hidup
Pastikan Anda tidur setidaknya tujuh hingga delapan jam setiap malam. Minum air yang cukup sepanjang hari. Makan makanan tinggi natrium juga bisa memicu bengkak, jadi Anda harus menjaga retensi air dengan mengurangi asupan garam dalam makanan. Kebiasaan kesehatan yang buruk seperti merokok juga dapat menyebabkan masalah mata. Jadi pastikan Anda menyingkirkan kebiasaan yang dapat mempengaruhi kesehatan kulit area mata.
Berita Terkait
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
Kronologi Kasus Lina Mukherjee: Makan Kulit Babi Berujung Dipenjara
-
5 Rekomendasi Sabun Pemutih Badan, Kulit Cerah dan Sehat
-
Tips Minum Air Putih yang Efektif untuk Kesehatan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra